Data Pemilih Berkelanjutan Periode Juli di Padang Berkurang Dibandingkan Juni, Ini Penyebabnya

oleh -
Kantor KPU Kota Padang

PADANG, SR–Data Pemilih Berkelanjutan (DPB) untuk periode Juli 2021 Kota Padang berkurang dari periode Juni 2021.

Ketua Divisi Perencanaan dan Data KPU Kota Padang, Arianto menyebutkan, berkurangnya DPM terjadi karena adanya masukan dari Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Padang UPTD TPU.

Dalam masuakannya, pemilih tidak memenuhi syarat(TMS) kategori meninggal yang sudah terdaftar di DPB pada periode Juni, jumlahnya sebanyak 37 pemilih.

Baca Juga: Gubernur Sumbar Bentuk Satgas Oksigen, Ini Fungsi dan Perannya

Jumlah DPB pada periode Juni 2021 sebanyak 614.605, adanya pemilih TMS. Sehingga pemilih berkurang di periode Juli 2021.

KPU Padang melaksanakan Rapat Pleno di Kantor KPU Kota Padang menetapkan Rekapitulasi DPB periode Juli 2021, Jumat (30/7).

Adanya pemilih TMS sebanyak 37 dengan rincian laki-laki berjumlah 21 orang dan perempuan berjumlah 16 tersebar di tujuh Kecamatan.

Sehingga DPB periode Juli 2021 berjumlah sebanyak 614.568 dengan rincian pemilih laki-laki berjumlah 300.742 pemilih, perempuan berjumlah 313.826 pemilih, yang tersebar di 11 kecamatan dan 104 Kelurahan.(ktk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.