Hyundai Tawarkan Test-Drive Mobil Listrik kepada Konsumen di Padang

oleh -
Kendaraan listrik dari Hyundai yaitu IONIQ Electric

PADANG, SR–PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) sebagai game-changer di industri otomotif Tanah Air terus menjalankan komitmennya, untuk mendukung pemerintah dalam mempercepat terbentuknya ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Salah satu upaya Hyundai ialah, memberikan informasi dan membuka kesempatan bagi masyarakat luas, termasuk di kota Padang – melalui Dealer Hyundai di Jalan Khatib Sulaiman yang berada di bawah naungan PT Shinari Putra Kencana – untuk melakukan uji coba atau test-drive kendaraan listrik dari Hyundai yaitu IONIQ Electric.

Hal ini bertujuan untuk semakin memperluas dan memperkuat kesadaran masyarakat terkait manfaat atas kehadiran kendaraan listrik.

“Komitmen kami dalam menyuguhkan inovasi produk dan pelayanan selalu berpusat pada pelanggan atau customer-centric. Kami mendengar bahwa banyak pelanggan di luar Pulau Jawa, termasuk di Kota Padang yang ingin merasakan langsung pengalaman mengendarai kendaraan listrik. Harapan itulah yang kami wujudkan saat ini untuk menjawab rasa ingin tahu mereka,” kata Makmur, Chief Operating Officer HMID.

Baca Juga: Soal Anggaran Mobil Dinas Gubernur dan Wagub, Irwan Prayitno: Janganlah Gubernur Sebelumnya Disalahkan

Warga di Padang yang tertarik untuk melakukan test-drive dapat terlebih dahulu menghubungi dealer Hyundai Khatib Sulaiman yang berlokasi di Jl Veteran, No 47, Kota Padang, Sumatera Barat, melalui nomor telepon (0751)-4488 939 untuk menentukan jadwal test-drive.

Prosedur tersebut juga berlaku untuk masyarakat yang ingin mencoba mobil listrik Hyundai dari rumahnya masing-masing.

Dealer Hyundai Khatib Sulaiman memastikan seluruh kegiatan test-drive akan berjalan sesuai dengan protokol kesehatan (prokes) Covid-19, sesuai standar demi kenyamanan dan keamanan seluruh pelanggan.

Setiap unit mobil akan di-desinfektan terlebih dahulu sebelum digunakan. Semua pengunjung wajib melewati proses pengecekan suhu tubuh, mencuci tangan, serta mengenakan masker.

Demi tetap menjaga jarak aman, dalam kegiatan test-drive ini setiap unit hanya dapat diisi oleh dua orang saja. Yakni satu pelanggan dan satu orang dari pihak sales dealer.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.

No More Posts Available.

No more pages to load.